Kamis, 20 Juni 2019 50 Prajurit Yonif Mekanis 521/DY Kediri dinyatakan bersih dari penyalahgunaan narkoba melalui pemeriksaan urine. Hal ini dilakukan dalam rangka kegiatan Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang dilaksanakan bekerjasama dengan BNN Kota Kediri.
Wakil Komandan Mayor Sugeng Riyadi menyebut kegiatan ini merupakan upaya untuk mencegah jajarannya dari penyalahgunaan narkotika, bekerjasama dengan BNN Kota Kediri, kegiatan juga diisi dengan materi sosialisasi P4GN dengan harapan mampu menambah wawasan agar para prajurit mampu terhindar dari penyalahgunaan narkoba dimana kini sudah beragam modus serta jenisnya.
Dalam kesempatan ini materi antinarkoba dengan tema "Milenial Sehat Tanpa Narkoba Menuju Indonesia Emas", disampaikan oleh dr. Ari Sona didampingi penyuluh Miftakul Choiriyah, S.I.Kom, memberikan wawasan bahwa penyalahgunaan narkotika merupakan Kejahatan luar biasa (Extraordinary Crime) dengan menyasar generasi penerus bangsa / kaum milenial, bahkan hasil penjualan narkoba juga digunakan oleh kelompok tertentu untuk melakukan aksi teror di Indonesia atau dikenal dengan istilah narcoterrorism.
Pembekalan kepada seluruh personel Yonif Mekanis 521/DY Kediri juga bertujuan untuk terus meningkatkan kewaspadaan terhadap peredaran narkoba serta menjadi bagian dari pencegahan, penindakan peredaran narkoba di Indonesia.
BNN Kota Kediri juga terus mengimbau kepada masyarakat luas apabila mengetahui tindak penyalahgunaan narkoba dilingkungan sekitar bisa menginformasikan ke BNN Kota Kediri melalui telp 0354-77733,3 email bnnkota_kediri@bnn.go.id, instagram infobnn_kota_kediri.